CLICK HERE FOR FREE BLOG LAYOUTS, LINK BUTTONS AND MORE! »

Sabtu, 13 Agustus 2016

"Musim Hastag"

"Long time no see" = lama tidak ke laut, Maaf maksudnya lama tak berjumpa...

sedang musim orang foto di gunung, pantai, sungai, air terjun, semua orang saat ini menjadi traveler. semua orang saat ini berjiwa petualang. Hebat!




dibalik itu semua entah maksud mereka apakah ingin membagi keceriaan dengan semua orang, menunjukkan kebanggaannya tentang keindahan alam ciptaan Tuhan, atau hanya sekedar adu gensi di zaman canggih saat ini.
bermodalkan telephon pintar, semua bisa menjadi fotografer, semua bisa menjadi model,dan semua bisa jadi macan.

#VitaminSea
plesetan dari Vitamin C. ini adalah kata yang populer yang dicantumkan di postingan semua orang saat ini yang pergi ke pantai. "kita butuh vitamin Sea" "kekurangan vitamin sea". itu adalah contoh kalimat pada postingan foto disosial media.
jika kita telaah lagi, jika kita kekurangan Vitamin C, maka tubuh kita akan mengalami masalah seperti mulut kering, radang gusi, dan anemia.
namun jika kita kurang vitamin sea?
dampaknya kurang jelas untuk tubuh kita. jadi menurut saya sih tidak perlu kita memaksakan diri pergi ke pantai jika memang tidak memiliki waktu, uang, dan tenaga.
tak banyak orang yang bepergian yang akhirnya malah pulang dalam keadaan sakit.
jika memang itu dilakukan untuk refreshing dari rutinitas ya tidak masalah juga. tapi jangan memaksakan. Kita bisa mengganti VitaminSea dengan vitamin vitamin lain yang ada :D


#Mytripmyadventure
MyTripMyAdventure/MTMA adalah program salah satu televisi indonesia, tayangan yang cukup berkualitas. menunjukkan betapa indahnya Negeri kita, betapa kayanya Negeri kita, dan keren.
setelah acara ini booming, banyak sekali masyarakat terutama kaum anak muda(remaja) pertengahan yang tergila-gila mengeksplorasi Negerinya. bercita-cita ingin keliling Indonesia. dan di mulai dari gunun di sektiar tempat tinggalnya.
apa yang salah dari hal itu? tidak ada. keinginan mereka menjelajahi Negeri tercinta sungguh luar biasa. namu yang salah adalah pada proses penjelajahannya.
tak sedikit mereka yang mendaki tanpa tau medannya, belum berpengalaman dan tidak dengan orang yang berpengalaman. dan yang paling parah dari semua itu adalah sampah.
come on dude, kalian membangga-banggakan diri kalian mendaki gunung sana sini dengan slogan MTMA, tapi kalian sendiri merusak lingkungan tersebut. :( So Sad
Jadi, kalian yang mau mendaki, perhatikan medan, pergi dengan orang berpengalaman, dan jangan lupa jaga lingkungan kita. lestarikan.
"Kalo bukan kita, siapa lagi?" ga mungkin kan kita minta gunungnya bersihin sampah sendiri? atau minta bantuan hewan disana? :)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar